Background Putih
Foto produk itu penting. Setuju? Tapi standar produkkan pakai background putih, rasanya foto jadi membosankan untuk dilihat. Yang gasih?Apalagi kalau instagram, rasanya foto pakai background putih ngga banget deh. Tapi, tunggu dulu, sebelum kamu antipati dengan foto jenis katalog yang satu ini ada baiknya kamu baca penjelasan mengenai background putih.
Background putih ini yang paling gampang untuk masuk keberbagai macam produk, seperti: makanan, kosmetik, mainan, elektronik, baju muslim, dan sebagainya. Kelebihan background putih sendiri yaitu untuk menampilkan warna asli produk. Warna putih adalah warna netral. Putih adalah spectrum murni dari cahaya, kamu tidak akan bisa melihat benda apapun di dunia ini, karena semuanya akan gelap total. Secara alami, semua benda di dunia ini akan memantulkan cahaya. Jika benda itu tidak memantulkan cahaya, kembali lagi maka kamu tidak akan bisa melihat benda itu karena gelap absolut.
Jika dilogika secara ilmu fotografi, maka background yang digunakan untuk foto akan memantullkan cahaya yang kemudian ditangkap oleh objek foto kemudian dipantulkan kembali kelensa kamera. Kalau kamu menggunakan background berwarna, maka warna background akan ikut dipantulkan oleh objek, sehingga objek foto terlihat akan memiliki warna dari background. Pada foto katalog, warna produk harus sesuai dengan aslinya sehingga tidak adamisperception dari konsumen mengenai warna yang akan dia beli dan kemudian diiterima nantinya.
Keuntungan lain yang bisa kamu dapatkan dengan foto background putih :
- Foto menjadi lebih bersih.
- Foto produk ditampilkan secara konsisten.
- File foto menjadi lebih kecil.
- Konsentrasi konsumen terfokus pada produk, bukan pada background.
- Profesional.